Notification

×

Iklan

Iklan

Cegah Hoaks Menjelang Pemilu 2024, Polres Sabu Raijua Gandeng Media

Kamis, 27 Juli 2023 | Juli 27, 2023 WIB Last Updated 2023-07-27T06:58:46Z

Sarainews.com-Sabu Raijua,-Media massa, baik media online maupun media cetak sangat penting dalam menjaga keamanan dan ketertiban menjelang Pemilu 2024, terlebih kusus mencegah berita hoaks yang dapat memecah belah dan menimbulkan konflik horizontal dalam masyarakat.


Sadar akan hal itu, Kapolres Sabu Raijua, AKBP Paulus Natonis mengajak Media yang ada di Sabu Raijua untuk berkolaborasi dengan Polres Sabu Raijua agar bersama-sama menangkal penyebaran hoaks menjelang pemilu 2024


Hal itu diungkapkan oleh kepolres ketika berdialog dengan pengurus organisasi Serikat Media Siber Indonesia (SMSI ) Sabu Raijua di ruang kerjanya, Rabu (26/07/2023)


Lebih lanjut, Natonis mengatakan bahwa Hoaks perlu diantisipasi sehingga tidak menjadi bola liar yang akan memecahkan belah masyarakat 


"Hoaks harus kita antisipasi sehingga tidak menjadi bola liar yang akan memecahkan belah masyarakat " katanya


Dikatakan Kapolres, Sala satu elemen yang dapat membantu polri dalam mendapatkan informasi yang akurat dan cepat adalah pers sehingga kedepan media akan dijadikan sebagai elemen yang akan menjadi mitra polres Sabu Raijua untuk menanggal hoaks


" Kandang -kadang informasi dari teman-teman media lebih cepat dari pada anggota kami dilapangan sehingga kedepan media menjadi mitra kami dalam menangkal Hoaks di Daerah ini " ungkapnya


Kapolres Paulus juga menyampaikan terima kasih kepada media yang ada di Sabu Raijua atas kolaborasi untuk saling berbagi informasi aktual dalam mendukung tugas dan pelayanan institusi yang dipimpinnya 


"Saya berterima kasih kepada rekan-rekan media yang selama ini mendukung kami dengan informasi aktual dan cepat sehingga sangat mendukung tugas dan pelayanan anggota saya" ucapnya




Sementara itu sekertaris SMSI Sabu Raijua Jefrison Hariyanto Fernando berharap kepada pihak Polres Sabu Raijua bisa bekerjasama mengekspos semua temuan-temuan dilapangkan seusai kode etik jurnalistik 




Nando menyampaikan pihaknya siap berkolaborasi dengan pihak polres Sabu Raijua melalui pemberitaan yang baik untuk mengungkap kasus dan informasi lain yang diperlukan Polres"Kita Siap membantu pihak kepolisian dalam hal pengungkapan kasus dan juga informasi-informasi lain yang di butuhkan oleh pihak Polres" Ungkap sekertaris SMSI itu



Pertemuan antara Kapolres Sabu AKBP Paulus Natonis dengan pengurus SMSI Sabu Raijua itu dihadiri oleh Sekretaris SMSI Sabu Raijua, Jefrison Hariyanto Fernando, Bendahara SMSI, Pelipus Libu Heo, beserta anggota diantaranya wartawan pos Kupang Jefon Agripa Dupe , wartawan Sarainews, Marthen Ga Kore dan Penihas Wila Huki , Wakapolres Sabu Raijua,Kompol Nofi Posu, Kasat Intel, Ipda Yeremias Beni Bistolen dan Kasat Reskrim,Iptu Markus Foes



Untuk diketahui bahwa SMSI Sabu Raijua merupakan organisasi perusahaan media yang ada di Kabupaten Sabu Raijua yang tediri dari Lima media yaitu media online Pelopor9, Media online, Majalah dan Streaming TV Warisan Budaya Nusantara, Pos kupang, Savanaparadais dan Sarainews .