Notification

×

Iklan

Iklan

Bupati Sabu Raijua Panen Padi Bersama Kelompok Tani Duku di Desa Ledeke

Minggu, 30 Juni 2024 | Juni 30, 2024 WIB Last Updated 2024-06-30T02:54:05Z
Foto Bersama Bupati Sabu Raijua Bersama Kelompok Tani Duku Desa Ledeke 

Sarainews.Com-Sabu Liae,-Bupati Sabu Raijua Nikodemus Rihi Heke panen padi perdana bersama kelompok Tani Duku di Desa Ledeke, Kecamatan Sabu Liae Kabupaten Sabu Raiju. Rabu, 19 Juni 2024 Siang 


Adapun kegiatan Panen perdana yang di lakukan dihadiri oleh sejumlah Jajaran Dinas Pertanian Sabu Raijua, Camat Sabu Liae, Kepala Desa Ledeke, PLT Kepala Desa Loburui, sejumlah anggota kelompok Tani, Petugas Penyuluh Lapangan (PPL) dan warga Desa setempat


Dalam kegiatan tersebut Bupati Sabu Raijua meminta Masyarakat Desa Ledeke untuk terus bahu membahu bahwa dengan musim panas kondisi krisis air yang melanda Sabu Raijua petani mask memperoleh hasil yang baik 

Menurutnya hal tersebut sangat membantu dalam hal mengendalikan inflasi Daerah Kabupaten Sabu Raijua

Kades lede berharap kepada Masyarakat untuk melakukan hal sama dengan membentuk kelompok-kelompok tani lain , bila perlu semua masyarakat Ledeke melakukan hal yang sama dengan hasil yang ada 
"Untuk semua Masyarakat Ledeke, saya minta jangan Cukup dengan beberapa kelompok ini, dan segelintir orang ini, bila perlu semua masyarakat Ledeke dengan melihat hasil ini, 

Saya akan berusaha kedinas untuk memperoleh Bantuan bantuan untuk kepentingan masyarakat saya, dari desapun akan kami upaya seperti pengadaan selan, bibit, pupuk dan lainnya dibutuhkan

Sementara itu Ketua Kelompok Tani Duku Petrus Kale Muji menyampaikan terimakasih kepada Pemda Kabupaten Sabu Raijua yang telah turun langsung melihat kondisi kelompok mereka


pihaknya menyampaikan sejumlah kendala seperti memperoleh pupuk dan pestisida hingga selang yang digunakan harus secara bergantian setiap harinya
"Memang desa sudah penggandaan tapi terbatas karena anggaran, banyak kalau lahannya luas , serang saja langgar 2 hari baru baru bisa pindah ke orang lain lagi"

Pihaknya berharap dengan hadirnya Pemda Kabupaten Secara Langsung melihat kondisi kelompok Tani mereka, setidaknya memperoleh bantuan