Notification

×

Iklan

Iklan

Lantik Pengurus Ormawa Faperta Undana, Dekan Dorong selenggarakan Faperta Cup

Sabtu, 21 Mei 2022 | Mei 21, 2022 WIB Last Updated 2022-05-21T14:08:20Z

Dekan Fakultas Pertanian Undana Dr. Ir. Muhammad S. M. Nur M.Si Foto Bersama Pengurus Ormawa MB. 2022/2023

Sarainews.Com-Kupang,-Organisasi Mahasiswa (Ormawa) Badan Legislatif Mahasiswa dan Badan Eksekutif Mahasiswa (BLM dan BEM) Fakultas Pertanian Universitas Nusa Cendana Masa Bakti 2022/2023 resmi dilantik Oleh Dekan Fakultas Pertanian Undana Dr. Ir. Muhammad S. M. Nur M.Si, di Aula Fakultas Pertanian UNDANA pada Selasa,17/05/2022 lalu.

Dekan Fakultas Pertanian Undana Dr. Ir. Muhammad S. M. Nur M.Si Usai melantik Pengurus Ormawa MB. 2022/2023, mengawali sambutannya Menceritakan Sejarah Ormawa Fakultas Pertanian.

Dirinya menyampaikan Limpah terimakasih kepada Ormawa Faperta MB.2021/2022 karena sudah menyelamatkan & menyelesaikan tanggung jawab walaupun dalam waktu yang singkat.

Ia juga mendorong Pengurus Ormawa untuk kembali menyelenggarakan Turnamen Faperta Cup yang ditunggu semua perguruan tinggi dan SMA di kota Kupang dan Kabupaten Kupang dan membangun kerja sama, membangun relasi dengan Pihak Luar Faperta UNDANA.

Lebih lanjut Ia Juga berharap Pengurus Ormawa harus menjadi teladan untuk semua Mahasiswa Fakultas Pertanian UNDANA.

Ketua BLM Tribento Lapaimali MB.2021/2022 dalam sambutannya menyampaikan terima kasih atas dukungan Pimpinan Fakultas Pertanian Undana dalam selama diberi kepercayaan untuk memimpin Badan Legislatif Mahasiswa Fakultas Pertanian UNDANA.

Ia juga menyampaikan harapannya kepada Pengurus Ormawa Terpilih agar berupaya untuk  menjalankan Tugas dan Fungsinya sebaik-baiknya serta mampu membangun kerja sama antara Ormawa dan Pimpinana Fakuktas. "Terimakasih kepada Dekan Fakultas yang telah mendukung saya selama ini. Ada banyak hal yang belum kami Realisasikan. Saya mewakili Pengurus yang telah selesai berpengurus menitipkan kepada Teman-teman pengurus yang telah dilantik untuk bekerja keras, kerja sama dalam upaya realiasikan program kerja dan menjaga serta meningkatkan Eksistensi Ormawa" Ungkap Tribento Lapaimali"

Sementara itu Yakob Robinson Olla Sebagai Ketua BLM FAPERTA UNDANA MB. 2022/2023 dalam sambutannya menyampaikan limpah terima Kasih Kepada Pengurus Ormawa MB.2021/2022 yang telah bekerja keras untuk mempersiapkan Berbagai Hal hingga pelantikan Ini. Mahasiswa yang kerap disapa Judika ini juga berharap pengurus yang telah purna memberikan dukungan dan masukan-masukan demi Ormawa Faperta UNDANA yang lebih baik.

"Terima kasih kepada Mantan Pengurus yang sudah kerja keras, lalukan RA hingga pelantikan Pengurus Ormawa Hari ini. Tanpa Kakak-kakak senior tidak mungkin pelantikan hari ini terjadi. Sebagai Junior, kami mohon arahan dari kakak-kakak senior. Kami juga sangat mengharapkan dukungan dari Pimpinan Fakultas kepada kami sebagai Pengurus Ormawa" Ucap Robinson.

Robinson juga berharap kepada Semua rekan-rekan pengurus yang telah dilantik dapat bekerja sama, berupaya untuk Wujudkan Visi/Misi dan Mampu Bangkit di tengah Pandemi Covid 19.

"Harapan besar saya, Kita yang telah dilantik hari ini, kita bergandengan tangan, bekerja sama, BLM, BEM, HIMPRO wujudkan ormawa Fakultas Petanian UNDANA sebagai organisasi yang berintegritas , progresif dan berkualitas.

"Kita harus dapat meningkatkan kreativitas, Menjadikan ormawa sebagai wadah untuk mahasiswa menyalurkan aspirasi dan berpartisipasi dalam berbagai kegiatan-kegiatan Ormawa, Serta menumbuhkan kepedulian mahasiswa terhadap isu isu Internal maupun Eksternal Kampus yang tentunya berjalan sesuai dengan visi dan misi Ormawa Fakultas Pertanian. Memang di masa pandemi, pergerakan kita sedikit terhalang. Namun, mari kita kembangkan kreatifitas agar bisa bangkit "Ungkap Robinson